TfCpBSM5Gpr7BSrlGfz8TSCpTA==
Light Dark
Semarak HUT ke-66 Kodam XII/Tanjungpura: Hiburan dan Kebersamaan dengan Masyarakat Pontianak

Semarak HUT ke-66 Kodam XII/Tanjungpura: Hiburan dan Kebersamaan dengan Masyarakat Pontianak

×

 



Pontianak, Kalimantan Barat - Kemeriahan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Kodam XII/Tanjungpura pada 17 Juli 2024 mendatang disambut dengan antusias oleh masyarakat Kalimantan Barat, khususnya Pontianak. Acara tersebut dimeriahkan dengan pesta rakyat yang memberikan hiburan serta kebersamaan yang luar biasa.


Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk merayakan hari jadi Kodam XII/Tanjungpura, tetapi juga untuk menjalin tali silaturahmi yang lebih erat dengan seluruh komponen masyarakat di Kalimantan Barat. Acara pembukaan yang berlangsung pada Rabu(17 /7/2024) Malam  di Aula Sudirman, Makodam XII/Tpr, dipimpin langsung oleh Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M.


Mayjen TNI Iwan Setiawan dalam sambutannya menyampaikan harapan agar kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang hadir dan turut serta merayakan HUT Kodam XII/Tanjungpura.


"Saya bangga, senang, dan terharu melihat kebersamaan serta kegembiraan masyarakat pada hari ini. Inilah yang selalu akan saya rindukan," ujar Mayjen TNI Iwan Setiawan.


Selain pesta rakyat, acara ini juga diisi dengan kegiatan Bakti Sosial yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan hubungan yang harmonis dan saling menghargai di antara masyarakat Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah.


"Harapan ke depan, semoga provinsi Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah menjadi provinsi yang toleran, saling menghargai, dan solid. Kita harus menjaga kenyamanan dan mensukseskan pemilihan kepala daerah mendatang dengan saling menghargai dan saling menghormati. TNI akan selalu berada di tengah-tengah masyarakat untuk membantu kesulitan rakyat," tambah Mayjen TNI Iwan Setiawan.


Semoga semangat kebersamaan dan gotong royong yang tercipta dalam perayaan HUT ke-66 Kodam XII/Tanjungpura ini dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi daerah lainnya.(Sabirin)

0Komentar

SPONSOR