TfCpBSM5Gpr7BSrlGfz8TSCpTA==
Light Dark
Ketua Komunitas Saudara Bergerak Dukung Edi Kamtono dan Bahasan untuk Lanjutkan 2 Periode di Pontianak

Ketua Komunitas Saudara Bergerak Dukung Edi Kamtono dan Bahasan untuk Lanjutkan 2 Periode di Pontianak

×


Pontianak - Ketua Komunitas Saudara Bergerak (KSB), Bang Yan Lipan, yang juga dikenal sebagai tokoh masyarakat di Pontianak, menyatakan dukungannya kepada pasangan Edi Kamtono dan Bahasan untuk melanjutkan kepemimpinan mereka sebagai Walikota dan Wakil Walikota Pontianak untuk periode kedua.Rabu,28/08)


Menurut Yan Lipan, kepemimpinan Edi Kamtono dan Bahasan selama ini telah membawa banyak perubahan positif bagi Kota Pontianak. "Kami melihat komitmen mereka dalam membangun Pontianak menjadi lebih baik. Oleh karena itu, kami mendukung mereka untuk melanjutkan kepemimpinan mereka di periode kedua," ujarnya.


Yan Lipan juga menambahkan bahwa Komunitas Saudara Bergerak akan terus berperan aktif dalam mendukung program-program pembangunan yang diusung oleh Edi Kamtono dan Bahasan. "Kami siap untuk bekerja sama dan mendukung setiap langkah yang mereka ambil demi kemajuan Pontianak," tegasnya.


Dengan dukungan yang kuat dari berbagai elemen masyarakat, pasangan Edi Kamtono dan Bahasan diharapkan dapat melanjutkan berbagai program pembangunan dan inovasi yang telah mereka mulai di periode pertama.(Sabirin)

0Komentar

SPONSOR